Cara Mudah Menaikan Trafik Alexa Dan Pagerank

Buat Sobat yang blognya sudah berpagerank pasti senang karena sebagaian kerja kerasnya selama bloging telah membuahkan hasil.Kalo punya saya belum nih,maklum masih newbi.Tapi dalam Postingan ini saya akan berbagi tips menaikkan pagerank yang saya dapat dari para master,dan semoga saja blog ini akan cepat naik setelah mempraktekan nya.Sebenarnya apa itu Pagerank ? secara sederhananya Pagerank adalah indikator sejauh mana blog kita dapat diterima dan ramai dikunjungi visitor atau istilahnya ‘popularitas’ atau dikenal di dunia maya. Semakin tinggi Pagerank blog kita tentu sang empunya blog senang dan bersyukur atas segala jerih payahnya. Bagi pengunjung blog tentunya juga ada ‘kesan’ tersendiri saat mengunjungi blog  dengan PR tinggi.


Google PageRank

Yang menentukan tinggi rendahnya Google Pagerank blog kita tentunya ‘Mbah Google’ dengan kecanggihannya Google sudah dapat memprediksi sekaligus menentukan PR blog kita. Peringkat Google Pagerank tertinggi adalah 10 (he he he kayak nilai murid  sekolah ya), dan PR terendah 0. Namun di dalam dunia perblogan tidak dikenal istilah persaingan, artinya jika ada satu blog ber PR 10 bukan berarti blog yang lain PRnya di bawahnya, misal PR 9,8,7, dst. Dari sekian juta blog banyak yang Google PRnya baru 1 (contohnya blog ini). Sekian juta blog lainnya lagi PRnya 2 dan seterusnya. Jadi bisa terjadi beberapa blog mempunyai Google PageRank yang sama.

Alexa Site Info

Peringkat Alexa rank lain lagi, dimulai dari angka yang besar yang justru sebagai peringkat rendah, diteruskan ke angka yang semakin kecil yang berarti peringkatnya semakin tinggi.
Contohnya tidak perlu jauh-jauh, Pengalamanku Membuat Blog, Rachmadwidodo’s Weblog waktu pertama kali memasang alexa site info, ( Tgl 9 Desember 2009) peringkatnya 768.406 dengan jumlah visitor 7000, alhamdulillah beberapa bulan kemudian mulai merangkak naik dan sekarang peringkatnya sudah mencapai  667.648  dengan jumlah visitor 8.888 yang berarti peringkat sudah semakin naik walapun belum tergolong tinggi ( mohon dukungannya lagi ya).

Nah, sekarang bagaimana sih caranya agar PageRank blog kita semakin naik, dan naik ke puncak gunung? Kuncinya tetap pada jumlah visitor karena sebagus apapun blog kita kalau sepi pengunjung ya sama juga bohong. Menurut ilmu yang saya serap dari para Master SEO, Blogger Senior dan dari pengalaman saya sendiri, ada 10 cara menaikkan PR/peringkat blog kita (banyak juga ya), yaitu :

1. Postingan yang Pas Berkualitas

Blog yang isinya berkualitas tidak asal copas, bermanfaat dan banyak yang membutuhkan tentu banyak dicari dan dikunjungi visitor. Setiap hari ada saja yang datang berkunjung, entah cari info atau cari pacar tips-tips tertentu.

2. Pasang Google ToolBar dan Alexa toolbar

Tujuannya adalah untuk memperlancar dan mempercepat akses Google dan Alexa sehingga blog tersebut akan mendapat ‘perhatian’ khusus dari google dan alexa karena sudah familiar.

3. Pasang widget Google Toolbar dan Alexa Toolbar

Google dan alexa widget mengandung code java script yang bisa mengantarkan data dari setiap pengunjung blog ke server Google maupun alexa, sehingga perhitungan angka statistik  akan lebih cermat dan akurat.

4. Blogwallking
Ibarat jalan sehat, semakin sering kunjungan silaturahmi  ke blog lain (blogwalking) sambil meninggalkan jejak (koment) dipercaya dapat memberikan backlink ke blog kita (terutama blog do follow) dan juga menambah jumlah visitor blog sahabat tadi. Jadi ini seperti hubungan simbiosis ‘mutualisma‘ yang saling menguntungkan kedua belah pihak.

5. Pasang Iklan
Dengan mengiklankan blog berarti kita mempromosikan blog kita agar dikenal dan dicintai visitor. Ada pepatah ‘Tak Kenal maka Tak sayang.’ Selain pasang iklan berbayar, kita  juga dapat memasang iklan blog kita ke situs iklan baris yang gratisan, ada kok.

6. Berpartisipasi dalam Kompetisi Blog, Kontes SEO, dsb
Dengan mengikuti kompetisi dan kontes blog kita akan terpacu dan termotivasi untuk meningkatkan kualitas blog kita dan mempersembahkan yang terbaik bagi visitor. Selain tergiur juga sama hadiahnya…hehehe. Contohnya blog ini ikut kompetisi “Internetsehat” Anda dapat melihat bannernya di sidebar kan?

7. Submit/Daftarkan Blog ke Web Search Engine, Direktori Blog/Web, GrowURL, Topseratus,Yukngeblog web.id, blogIndonesia, dsb

Dengan mensubmit/subscribe blog kita ke Direktori di atas maka blog kita akan terindeks dan tercatat dalam daftar direktori mereka sekaligus dipromosikan. Contohnya blog ini sudah tercatat sebagai member Topseratus.com (100 Peringkat Blog Terpercaya). Alhamdulillah masuk peringkat 23 kategori Blog Pendidikan. Sedangkan peringkat semua kategori blog ini masuk peringkat ke 90. Masih Lumayan ( pesertanya ribuan coy).

Blog Anda ingin didaftarkan? Segera saja biar cepat terindeks di jajaran 100 Blog Topseratus! Caranya? Gampang kok, tinggal klik logo topseratus (di sidebar) lalu daftar, ngisi biodata blog, selesai! Lalu tunggu 1-3 hari. Dan… lihatlah hasilnya!

8. Update Blog
Jangan sampai blog kita lama nggak di update. Visitor akan kecewa dan jemu setiap kali berkunjung itu-itu saja sajian blog kita. Maka buat postingan yang teratur dan juga buat tampilan blog yang menarik, praktis dan rapi sistematis agar visitor merasa nyaman dan krasan membolak balik isi blog kita.

9. Tukeran Link

Saling bertukar link dipercaya bisa memberikan backlink dan akhirnya meningkatkan PR kita. Ini juga simbiosis mutualisma. Caranya buat link blog teman di blog kita dan nanti sebaliknya ada link blog kita di blog teman kita. Tetapi untuk proses detilnya (alur backlinknya) saya masih belum tahu. Barangkali Anda tahu prosesnya? Beritahu saya ya.

10. Berdoa agar blog kita naik terus peringkatnya
Tidak ada sesuatu di dunia ini yang dapat mengalahkan kekuatan doa, tentu saja bagi yang mempercayainya. Karena kekuatan doa tidak bisa diprediksi secara ilmiah, matematika ataupun secara logika. Maka tidak ada salahnya kita berdoa.

Semoga Bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel